Minggu, 08 Juni 2014

Urban Legend : Bunuh Diri Pacarku

The Suicidal Boyfirend
(Bunuh Diri Pacarku)

Cerita ini lebih dikenal dengan sebutan “Kematian Pacarku.” Dan memiliki banyak variasi. Ini adalah versi dari Paris di tahun 1960. Seorang gadis dan pacarnya—mereka berdua adalah siswa pertukaran pelajar—baru saja melakukan tindakan suami-istri di dalam mobil. Mereka memarkir mobil mereka di dekat hutan Rambouillet karena mereka tidak ingin terlihat siapapun. Setelah selesai, si pria keluar dan mengambil beberapa air dan merokok.  Sementara si wanita sedang menunggu di dalam mobil.
Setelah menunggu selama lima menit, si wanita keluar dari mobil untuk melihat pacarnya. Tiba-tiba ia melihat bayangan sorang pria. Ketakutan, ia kembali masuk ke mobil hendak menyetir menjahui daerah itu—namun saat wanita itu menyalakan mesin, ia mendengar suara cicitan yang pelan dan disusul oleh suara cicitan yang lain.
Butuh beberapa menit samapai wanita itu memutuskan untuk mengendarai mobilnya sejauh mungkin. Wanita itu menginjak gas sekeras mungkin, tetapi tidak bisa pergi kemanapun; Seseorang mengikat bemper mobil itu dengan tali tambang pada pohon terdekat.
Akhirnya, si wanita mencoba terus menerus menginjak gas sebisa mungkin, lalu terdengar suara teriakan yang keras. Wanita itu keluar dari mobil dan melihat pacarnya menggantung dengan tali yang diikat pada dahan pohon yang talinya terhubung dengan bemper mobil. Ternyata suara decitan itu adalah suara decitan sepatu pacarnya yang menggesek atap mobil.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar